Pengumuman Penerimaan Calon Taruna/i Baru TP. 2016/2017
SMK Penerbangan Pulau Berayan Darat (PBD) Medan memberikan kesempatan kepada kamu untuk lebih memahami apa itu aviation (penerbangan). Disini kami membantu kamu bagi yang telah menyelesaikan belajarnya di bangku Sekolah Menengah Pertama untuk melanjutkan study nya di SMK PBD Medan.
Berikut syarat pendaftaran untuk mengikuti tes seleksi pada gelombang I Penerimaan Taruna/i baru :
- Mengisi formulir pendaftaran
- Surat Keterangan Sehat dari dokter
- Surat Keterangan dari Kepala Sekolah menyatakan siswa tersebut duduk di kelas III SMP/MTs
- Tidak buta warna
- Sehat telinga, hidung dan tenggorokan (THT)
- Pria dan Wanita tinggi badan minimal 155 cm
- Forocopy rapot
- Fotocopy Ijazah dan SKHU SMP/MTs sederajat : 2 lembar
- Fotocopy akte kelahiran : 2 lembar
- Fotocopy kartu keluarga : 2 lembar
- Pas foto hitam putih ukuran 3 x 4 dan 2 x 3 : 2 lembar
BIAYA PENDAFTARAN SELEKSI Rp. 400.000,-
Setelah dinyatakan lulus pada tes seleksi pada gelombang I, kamu WAJIB mendaftar ulang dimulai tanggal 13 s/d 22 Februari 2016 dan membayar uang pendidikan dan perlengkapan sesuai tabel di atas dengan rincian sbb :
- Biaya MOS/MOT/LATSARMIL
- SPP untuk bulan Juli 2016 sebesar Rp. 350.000,-
- Pakaian seragam PDH, PDL, dan atribut lengkap
- Sepatu PDH dan Sepatu PDL
- Pakaian Olahraga
Bagaimana cara mendaftar ?
- Bisa datang langsung ke SMK Swasta Pulau Berayan Darat di Jalan Bilal Ujung No. 3 Medan 20239
- Mendaftar secara online di website : www.smkpenerbanganpbd-medan.sch.id dengan mengirimkan bukti pembayaran ke nomor rekening Bendahara sekolah an. Hadi Hami Ludin Bank BRI nomor rekening 036701051557501. Dan mengirimkan bukti transfer ke email : admin@smkpenerbanganpbd-medan.sch.id
Kk ini SMKnya ngambil pilot boleh?atau jadi teknisi
Kita basic nya smk hanya saja setelah tamat bisa ambil untuk pilot dan teknisi….
kita jurusan teknisi ni
Apabila sudah tamat dari smk pbd medan, apa langsung bekerja???
Guru produktif nya dari mana saja???
Sekolah nya bekerja sama dengan apa saja???
1. Untuk bekerja di dunia penerbangan harus melalui tahap testing terlebih dahulu, dan basic yang terpenting adalah mampu menguasai bahasa Inggris. Tamat dari SMK PBD Medan, kita akan beri rekomendasi dunia kerja yang menerima lowongan, dan kamu harus melalui tahapan seleksi dari penyedia pekerjaan. Mudah2n kamu bisa bekerja jika kamu punya kompetensi dan kecapakan.
2. Guru produktif berasal dari UNNUR Bandung (Bekerja di Maskapai AIRASIA), Tamatan STT Adi Sucipto, Maskapai SRIWIJAYA AIR, LION AIR, dan Garuda Maintenance Facility
3. Bekerja sama untuk kegiatan prakerin/magang dengan AIRASIA, DEPOHAR TNI 10 Bandung, PT. Dirgantara Indonesia
kita tunggu pendaftarannya di gelombang ke 3 ya…
MASUK SMK PENERBANGAN PAK
Kak, apa kalo tamat bisa langsung jadi pilot?
Harus mengikuti sekolah pilot lagi selama 1 tahun dan melalui tahap seleksi terlebih dahulu
apabila tamat dari smk pbd kita bisa lanjut ke angkatan udara
apabila tamat dari smk pbd kita bisa lanjut ke angkatan udara???
Maaf mau tanya. Apa masih mendaftar?
masih bisa sampai dengan 24 Juni 2016 ya rahman…kita tunggu pendaftarannya
Ok.. Kak terima kasih infonya.
kak ada jurusa polwan di situ?
Kita sederajat SMK kristina, untuk jurusan polwan kita tidak ada. Jurusan kita terdiri dari : Permesinan Pesawat Udara dan Electronika Pesawat Udara. Tetapi setelah kamu tamat dari SMK kita bisa memberikan informasi tentang pemberian informasi lowongan kerja polwan. untuk lebih jelas kamu dapat menghubungi 0812 620 88 620
Ada seleksinya juga ya kak kalo swasta